Text
Metodologi Penelitian Manajemen Dan Bisnis Dengan Pendekatan Kuantitatif
Penelitian manajemen dan bisnis merupakan bagian dari penelitian ilmu sosial yang banyak membahas tentang manajemen, kegiatan bisnis, perilaku dan sebagainya. Penelitian ini berkembang dengan cepat baik dari konsep maupun metode. Peneliti-peneliti melakukan penelitian bidang manajemen dan bisnis membantu dalam memecahkan masalah dan mengambil keputusanbagi pengambil keputusan.
Perkembangan teknologi sangat membantu peneliti dalam melakukan penelitian sehingga membantu proses penelitian berjalan dengan cepat dan tepat. Teknologi bisa digunakan pada setiap tahapan penelitian mulai dari pengumpulan data awal, identifikasi dan perumusan masalah, kajian literatur, pengembangan hipotesis (jika penelitian eksplanatori), operasionalisasi variabel, metode penelitian, pengolahan data, analisis data, dan pembahasan hasil penelitian. Akhirnya peneliti membuat laporan penelitian yang bisa disampaikan secara tertulis dan tidak tertulis.
Langkah-langkah penelitian biasanya dimulai dari penentuan area penelitian, menentukan masalah, membuat kajian literature, merencanakan desain penelitian, mengumpulkan data, mengolah data, meninterpertasikan hasil penelitian dan menarik kesimpulan. Peneliti akan menyusun laporan penelitian untuk menyampaikan apa yang sudah dilakukan utuk menjadi bahan rekomendasi bagi pengambil keputusan.
Tidak tersedia versi lain