Text
CSR : Corporate Social Responsibility di Indonesia
Dunia bisnis memiliki pengaruh yang sangat besar terhadap kehidupan masyarakat melalui barang dan
jasa, serta lapangan pekerjaan yang dihasilkannya. Terutama bagi perusahaan-perusahaan raksasa yang
memiliki kekuatan dominan akan memberikan dampak yang signifikan terhadap kualitas masyarakat juga
terhadap lingkungan. Maraknya isu pencemaran lingkungan seperti kasus Teluk Buyat, Lumpur Lapindo
di Sidoarjo, dsb, seolah-olah menunjukkan kekuatan dominan yang dimiliki perusahaan-perusahaan
raksasa dalam menjalankan kegiatan operasinya tanpa memperhatikan masyarakat dan lingkungannya.
Dikatakan bahwa perusahaan tidak beroperasi di dalam ruang kosong, melainkan dalam kondisi interaksi
yang kompleks dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, situasi politik, pembangunan
sosial dan ekonomi, juga risiko-risiko yang mungkin timbul [11]. Dengan kata lain, semua yang
dilakukan perusahaan akan berpengaruh pada masyarakat sekitar, lingkungan, dan pada perusahaan itu
sendiri.
Perusahaan yang beroperasi dengan tujuan untuk mendapatkan laba tetapi dalam prosesnya tidak
memperhatikan lingkungan (komunitas masyarakat dan lingkungan) hanya akan menghasilkan
keuntungan dalam waktu jangka pendek. Hal ini dikarenakan perusahaan pada akhirnya akan
membutuhkan masyarakat sebagai pembeli barang atau pemakai jasa yang disediakan dan lingkungan
tempat perusahaan itu beroperasi.
Istilah Tanggung Jawab Sosial Perusahaan atau Corporate Social Responsibility (CSR) muncul sebagai
cerminan dari situasi di atas. Secara umum CSR didefinisikan sebagai suatu konsep bahwa organisasi,
khususnya perusahaan, memiliki suatu tanggung jawab terhadap konsumen, karyawan, pemegang saham,
komunitas, pemerintah dan lingkungan dalam segala aspek operasional perusahaan. Dengan adanya CSR,
setiap pengambilan keputusan dalam rangka menjalankan aktivitas perusahaan tidak hanya berdasrakan
pada faktor keuangan saja, seperti keuntungan atau deviden, melainkan juga harus berdasarkan
konsekuensi sosial dan lingkungan untuk saat ini maupun untuk jangka panjang.
Dalam rangka menjaga kelestarian lingkungan, tempat di mana perusahaan beroperasi, perusahaan dapat
membuat sistem pengolahan limbah yang baik. Selain itu, perusahaan diharapkan dapat meningkatkan
kesejahteraan masyarakat di lingkungan sekitarnya, msialnya dengan mengadakan pelatihan keterampilan
Tidak tersedia versi lain