Text
Tax Treaty
Anang Mury Kurniawan, SST, Ak, MSi lahir di Surakarta, tahun 1974. Setelah lulus D-IV Sekolah Tinggi Akuntansi Negara (STAN) spesialisasi Akuntansi, kemudian melanjutkan dan menyelesaikan pendidikan S-2 pada program Pasca Sarjana Magister Ilmu Administrasi FISIP Universitas Indonesia dengan program kekhususan Administrasi dan Kebijakan Perpajakan. Karier sebagai pegawai negeri sipil Kementrian Keuangan RI, diawali dengan bertugas di Direktorat Jenderal Pajak pada tahun 1996.
Sejak tahun 2009 bertugas sebagai widyaiswara Pusdiklat Pajak, Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan . Disela-sela kesibukan mengajar pegawai Direktorat Jenderal Pajak di diklat-diklat yang diselenggarakan Pusdiklat Pajak, juga aktif mengajar di beberapa universitas dan perguruan tinggi di Jakarta, diantaranya Sekolah Tinggi Akuntansi Negara (STAN), STIE Trisakti, Program Pascasarjana Magister Akuntansi (MAKSI) Institut Bisnis dan Informatika Indonesia (IBII) dan Program Pascasarjana Magister Akuntansi (MAKSI) Universitas Muhammadiyah Jakarta. Selain itu juga terlibat dalam beberapa penelitian dan pelatihan yang dilakukan oleh Akuntan Indonesia (IAI).
Tidak tersedia versi lain